Engineered Door
Kami secara konsisten memproduksi pintu yang modern dan berkualitas. Bahan baku produk ini adalah sengon dan diaplikasikan dengan veneer dari kayu white oak, red oak, cherry dan tipe kayu lainnya yang efisien dan ramah lingkungan. Produk ini ditujukan untuk pasar Inggris, Eropa, Australia dan pasar lokal.
Komitmen kami adalah menyediakan produk kayu berkualitas tinggi yang didukung oleh fasilitas produksi yang terintegrasi di pabrik kami, dengan luas area 42 hektar berlokasi di Jawa Tengah dan Jawa Timur. Selain itu, kami juga mendapat dukungan kemitraan dengan usaha kecil menengah di Jawa Barat, Jawa Tengah dan Jawa Timur.
Kami menjadi salah satu perusahaan yang terkemuka dalam menyediakan produk kayu berkualitas dengan pasokan yang terus-menerus dan juga harga yang efisien untuk mencapai kepuasan pelanggan. Untuk meraih hal ini, kami didukung oleh staf yang profesional dengan pengalaman yang panjang dalam industri produk kayu serta fasilitas produksi yang memiliki teknologi efisien dan inovatif.